Rabu, 20 Januari 2010

Musafir Cinta

Ya Allah…..
Sekian lama aku mencari sebuah makna cinta
Akankah dapat kurenungi keindahannya
Hingga kini, aku belum dapat memahaminya
Mengapa rasa cinta itu belum hadir dan berbunga

Dalam perjalanan hidupku ini
Ku mencoba terus mencari
Kemanakah harus kulabuhkan rasa cinta ini?
Dalam gelap dan dalam terangnya hati

Suara-suara yang kudengar di alam ini
Suara hewan maupun suara makhluk lain
Semua bersujud dan bertasbih memuja -Mu
Semua memuji dan memuja asma-Mu

Demikian pula kudengar desauan daun
Gemericik air, desiran angin, dan kicauan burung
Bahkan guntur yang menggelegar sekalipun
Semua menjadi saksi atas ke-Esaan-Mu

Ya Allah…..
Dibawah langitmu bersujud
Semua mahlukmu memuji asma-Mu
Tunduk berharap cinta dan kasih-Mu
Akankah engkau menjadi mihrabku?

Ya Allah…….
Maafkanlah bila hati tak sempurna mencintai-Mu
Kadang hati inipun tak setia pada-Mu
Namun, selalu kucoba untuk menghadirkan rasa itu
Dengan tunduk berharap cinta dan kasih-Mu

Kerinduan pada Mu, merupakan bekalku
Kalau bukan karena mencari-Mu
Tak kujelajahi negeri-negeri yang luas ini
Hingga cinta itu dapat hadir

Detik waktu terus berputar
Tak terasa waktu telah tiba
Hanya sesal yang tumbuh dihati
Akankah cintamu dapat kuraih?

Rasa Cinta mengalir dimata kalbuku
Dapatkah kerinduanku padamu kan terwujud?
Ketika aku menghembuskan nafasku
Menutup mata untuk selamanya

Sepi menghantarkan ku kembali pada-Mu
Bersimpuh aku dalam lemah hatiku
Didalam gelap ku memohon ampun-Mu
Dan bertanya “Ridhakah Engkau akan aku?”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar